Pj Bupati Tangerang Apresiasi Kinerja Satpol PP, Satlinmas dan Damkar
Tangerang Kabupaten, GLOBALPOSNEWS.COM – Pj Bupati Tangerang Andi Ony mengapresiasi kinerja Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) dan petugas Pemadam Kebaranan (Damkar) Kabupaten Tangerang. Senin (4/3/24).
Hal tersebut diungkapkan oleh Pj Andi Ony pejabat saat menjadi inspektur upacara dalam rangka peringatan Pol PP yang ke-74 dan Linmas ke-62 dan Damkar ke-105 yang digelar di lapangan Radden Aria Yudhanegara Puspemkab Tangerang.
“Saya sangat mengapresiasi kinerja dari Pol PP, Linmas dan Damkar dalam menjaga ketertiban, kenyamanan dan keamanan masyarakat, khususnya di wilayah Kabupaten Tangerang dan terlebih lagi ketika saat Pemilu serentak kemarin,” ucap Pj Bupati Tangerang Andi Ony.
Amanat Menteri Dalam Negeri yang dibacakan Pj Andi Ony menandaskan Pol PP, Linmas, Damkar merupakan abdi masyarakat dan abdi pemerintah. Untuk itu, dia meminta seluruh personil Pol PP, Linmas dan Damkar dapat terus menjaga semangat melayani masyarakat dan meningkatkan kompetensi serta profesionalitas dalam rangka menunjang pelaksanaan tugas pokok serta fungsi operasional di lapangan.
“Satpol PP dan Linmas juga diharapkan dapat mendukung upaya pemerintah dalam mengendalikan inflasi daerah serta menjaga stabilitas bahan pokok di masyarakat melalui pengawasan terhadap praktik-praktik penimbunan oleh pihak-pihak tidak bertanggung jawab terlebih sebentar lagi kita akan memasuki bulan Ramadan dan Idul Fitri 1445,” tandasnya.
Dia berpesan agar peringatan HUT tersebut bisa dijadikan momentum bersama sebagai sarana refleksi untuk senantiasa mengedepankan sikap humanis dan praktis serta konsisten menjaga citra dan wibawa penyelenggaraan pemerintahan.
“Terus tingkatkan pengabdian dengan memberikan perlindungan dan rasa aman bagi seluruh warga. Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha kuasa senantiasa memberikan petunjuk bimbingan perlindungan dan pertolongan kepada kita semua dalam mengabdikan diri kepada masyarakat bangsa dan negara tercinta,” pesannya
Pada upacara tersebut, Pj Bupati Andi Ony, Sekda Moch Maesyal Rasyid, Kepala Cabang BPJS Kabupaten Tangerang, Ibkar Saloma menyerahkan secara simbolis santunan BPJS kepada para ahli waris anggota KPPS yang gugur dalam melaksanakan tugas ketika pelaksanaan Pemilu serentak beberapa waktu yang lalu.
Upacara tersebut juga dimeriahkan oleh gelar atraksi yang dilakukan oleh personil Satpol PP, Linmas dan Damkar berupa gelar operasi simulasi penyelamatan dari ketinggian lantai 5 dan juga penampilan dari Pol PP cilik.
Red (Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kab. Tangerang)